Jakarta, – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah gelaran Piala AFF U-23 2025. Kepastian ini disampaikan oleh anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga.
Sebelumnya, kabar tersebut beredar melalui unggahan akun media sosial X milik Asean Football. Dalam postingan tersebut, disebutkan bahwa Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) telah menetapkan Indonesia sebagai tuan rumah turnamen edisi mendatang.
“Kejuaraan ASEAN U-23 2025 akan digelar di Indonesia! Berdasarkan pengumuman terbaru dari Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF),” tulis akun @theaseanfootball.
Disebutkan pula bahwa ajang ini akan berlangsung mulai 15 hingga 31 Juli 2025.
Turnamen Piala AFF U-23 2025 akan menjadi penyelenggaraan edisi keenam sejak pertama kali digelar pada tahun 2005. Sejauh ini, Vietnam menjadi tim tersukses dalam sejarah kompetisi dengan dua kali meraih gelar juara, yakni pada edisi 2005 dan 2022.
Indonesia sebenarnya pernah direncanakan menjadi tuan rumah pada tahun 2011, namun turnamen saat itu batal dilaksanakan.
Pada edisi terakhir tahun 2023, Timnas Indonesia U-23 berhasil menembus partai final. Sayangnya, Garuda Muda harus mengakui keunggulan Vietnam setelah kalah dalam adu penalti dengan skor 5-6.(des*)