Gagal Nanjak, Mobil Mundur dan Jatuh ke Pekarangan Warga -->

Iklan Muba

Gagal Nanjak, Mobil Mundur dan Jatuh ke Pekarangan Warga

Selasa, 08 April 2025
Mobil yang ditumpangi wisatawan terperosok ke tebing 


Bogor - Sebuah mobil yang membawa wisatawan tergelincir dan terperosok ke tebing setinggi sekitar 3 meter di Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat. Diduga, kendaraan tersebut tidak mampu menanjak dengan baik, sehingga mundur dan jatuh ke pekarangan rumah warga.

“Menurut keterangan warga setempat, kendaraan itu bukan jatuh ke jurang, melainkan tidak kuat saat menaiki tanjakan, lalu mundur dan masuk ke pekarangan rumah,” kata Dedi saat dikonfirmasi pada Senin (7/4/2025).

“Pengemudi tidak dapat mengendalikan mobil tersebut. Memang jalur itu merupakan akses menuju lokasi wisata,” tambahnya.

Seorang warga bernama Riski mengungkapkan bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 07.30 WIB. Mobil mundur saat melewati tanjakan, hingga terperosok dari tebing setinggi 3 meter dan akhirnya jatuh ke kebun singkong milik warga.

Riski menjelaskan bahwa mobil berhasil dievakuasi secara manual oleh warga setempat. Sekitar 20 orang warga bekerja sama untuk mengangkat mobil tersebut, dan akhirnya kendaraan itu bisa kembali ke arah Jakarta.

“Mobil diangkat secara gotong royong oleh warga, alhamdulillah berhasil dan tidak sampai menuju lokasi wisata,” kata Riski. (des*)