Turun 11 Kg dalam 2 Bulan, Koki Jepang Ini Andalkan Diet Mentimun -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Turun 11 Kg dalam 2 Bulan, Koki Jepang Ini Andalkan Diet Mentimun

Sabtu, 08 Maret 2025
Koki asal Jepang berhasil menurunkan berat badan 11 kg dalam waktu 2 bulan dengan bantuan diet mentimun.


Jakarta – Nozaki Hiromitsu, seorang koki asal Jepang, berhasil menurunkan berat badannya hingga 11 kilogram hanya dalam waktu dua bulan. Rahasianya? Diet mentimun.


Dilansir dari VN Express, Hiromitsu menjalani pola makan dengan rutin mengonsumsi mentimun sebelum setiap waktu makan. Selain itu, ia juga menerapkan kebiasaan mengunyah setiap suapan sebanyak 20 kali.


Sebagai seorang koki di restoran berbintang dua Michelin, ia menerapkan metode diet yang hanya memiliki dua aturan utama. Pertama, makan mentimun sebelum mengonsumsi makanan utama. Kedua, mengunyah makanan minimal 20 kali sebelum menelannya.


Strategi ini memungkinkan seseorang menikmati makanannya dengan lebih baik, selama yang dikonsumsi tetap berasal dari sumber makanan sehat dan disertai aktivitas fisik yang cukup.


Hiromitsu berasal dari Fukushima, daerah yang terkenal dengan produksi mentimunnya. Sejak kecil, ia sudah terbiasa mengonsumsi mentimun dalam kesehariannya. Menurutnya, mentimun membantu mengontrol nafsu makan serta mengurangi kebiasaan ngemil.


Gagasan menggunakan mentimun sebagai bagian dari pola dietnya muncul pada tahun 2011, setelah ia didiagnosis menderita penyakit hati berlemak dan memiliki kadar kolesterol tinggi. Dari situlah ia mulai mencari cara untuk menurunkan berat badannya.


Dalam praktiknya, Hiromitsu menjadikan mentimun sebagai camilan utama setiap kali merasa lapar. Bahkan, terkadang ia mengganti sarapan dan makan malamnya hanya dengan mentimun.


Diet mentimun yang dijalaninya juga telah ia tuangkan dalam sebuah buku berjudul Kyuuri Taberu dake Diet. Dalam buku tersebut, ia membagikan pengalaman serta manfaat yang dirasakannya selama menjalani metode diet ini.


Maruyama Karina, salah satu orang yang mengikuti diet tersebut, juga berhasil menurunkan berat badan hingga 6,6 kg dalam tiga minggu. Banyak orang lain yang mencoba metode ini dan mengaku merasakan manfaatnya.


Secara ilmiah, mentimun mengandung enzim yang dapat membantu meningkatkan metabolisme lemak. Namun, enzim tersebut cukup sensitif terhadap panas, sehingga mentimun lebih baik dikonsumsi dalam kondisi mentah.


Selain itu, mentimun juga kaya akan kalium, yang berfungsi sebagai diuretik alami untuk membantu mengatur tekanan darah serta mengurangi retensi air dan pembengkakan.


Dengan hanya 45 kalori dalam setiap 300 gramnya, mentimun sangat cocok dijadikan sebagai makanan rendah kalori. Mentimun bisa dikonsumsi langsung, dibuat menjadi salad, dijadikan isian sandwich, atau sebagai pelengkap makanan lainnya.


Tak hanya itu, kandungan serat dalam mentimun juga membantu memperbaiki kesehatan pencernaan, mencegah sembelit, serta memberikan rasa kenyang lebih lama. Ditambah lagi, vitamin C dan beta-karoten dalam mentimun berperan penting dalam menjaga kesehatan pembuluh darah, selaput lendir, serta kulit.(BY)