Kegiatan Pesantren Ramadhan SDN 05 IV Koto Aur Malintang Lancar Penuh Antusias -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Kegiatan Pesantren Ramadhan SDN 05 IV Koto Aur Malintang Lancar Penuh Antusias

Kamis, 13 Maret 2025
Kegiatan Pesantren Ramadhan di SDN 05 IV Koto Aur Malintang, Padang Pariaman



Padang Pariaman - Kegiatan Pesantren Ramadhan 1446H/2025M di SDN 05 IV Koto Aur Malintang, Padang Pariaman, berjalan dengan lancar dan penuh antusias. "Alhamdulillah, syukur kepada Allah SWT atas kelancaran kegiatan ini, yang semakin meningkat setiap harinya," kata Kepala SDN 05 Aur Malintang, Nur Aslinda, M.Pd kepada awak media ini, pada Kamis (13/3/2025).


Kehadiran siswa hari ini mencapai 97%, sedangkan guru 98%. Hanya beberapa siswa yang tidak hadir karena izin sakit, semoga mereka segera diberi kesembuhan.


Nur Aslinda menyebutkan bahwa tema materi pada kegiatan kali ini adalah "Praktek Ibadah Shalat," yang disampaikan oleh Koordinator Pendamping sekaligus Guru PAI, Gusniar. 


Kegiatan ini didukung oleh Tim Person In Charge (PIC) yang hebat, dengan beberapa siswa bertugas di berbagai peran.


Sabira memimpin Zikir Pagi, Haikal memimpin bacaan Surat Al-Mulk, Hafidz menjadi Imam Shalat Dhuha dan Zuhur, Zikri bertugas sebagai Mu'azin 1, dan Fahruk sebagai Mu'azin 2 (Iqamah).


Selain itu, terdapat pendamping tahfidz untuk setiap kelas, seperti Nimra Yusri untuk kelas 5, Lely Rosma untuk kelas 4, Erita Susanti untuk kelas 3, dan Sri Wahyuni Anggraini untuk kelas 6. Nur Aslinda Darlius juga bertindak sebagai Narator Kisah, sementara kegiatan ice breaking dengan tema "Mencari Teman" dipandu oleh tim khusus.


Kegiatan ini semakin memperkuat tagline SDN 05 IV Koto Aur Malintang: Selalu Berbenah dan Bangkit di Tengah Badai Menerjang.


Semoga kegiatan ini dapat terus berjalan dengan baik dan memberikan manfaat bagi semua siswa dan tenaga pendidik.(saco).