Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. |
Jakarta – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dan kapten Tim Garuda, Jay Idzes, berpartisipasi dalam voting kategori pelatih terbaik yang diadakan oleh FIFA tahun ini. Penghargaan pelatih terbaik diraih oleh Carlo Ancelotti, yang saat ini melatih Real Madrid dan berasal dari Italia.
Ancelotti berhasil meraih penghargaan tersebut setelah mengumpulkan poin terbanyak dalam sistem pemungutan suara yang melibatkan pelatih, kapten tim, jurnalis, dan penggemar dari seluruh dunia.
Ancelotti memperoleh total 26 poin untuk meraih gelar pelatih terbaik, sementara Xabi Alonso dari Bayer Leverkusen di posisi kedua dengan 22 poin, dan Josep 'Pep' Guardiola dari Manchester City berada di urutan ketiga dengan 10 poin.
Dengan kemenangan ini, Ancelotti mengikuti jejak anak didiknya di Real Madrid, Vinicius Junior, yang juga dinobatkan sebagai pemain pria terbaik FIFA 2024, mengalahkan Rodri, Jude Bellingham, dan pemain lainnya.
Shin Tae-yong dan Jay Idzes turut memberikan suara mereka dalam pemilihan pelatih terbaik FIFA. Berdasarkan informasi yang diterima MNC Portal Indonesia, pilihan keduanya telah terungkap.
Setiap pelatih dan kapten tim memilih tiga pelatih terbaik menurut penilaian mereka. Dalam pemilihan tersebut, pilihan pertama mendapatkan lima poin, pilihan kedua tiga poin, dan pilihan ketiga satu poin.
Jay Idzes memilih Xabi Alonso di posisi pertama, Carlo Ancelotti di posisi kedua, dan Pep Guardiola di posisi ketiga. Sementara itu, Shin Tae-yong memilih Luis de la Fuente (Spanyol) di urutan pertama, Pep Guardiola di urutan kedua, dan Lionel Scaloni (Argentina) di urutan ketiga.(des*)