667 Pegawai Honorer Lolos Seleksi PPPK di Pariaman -->

Iklan Muba

667 Pegawai Honorer Lolos Seleksi PPPK di Pariaman

Jumat, 01 November 2024

ilustrasi


Pariaman – Sebanyak 667 pegawai honorer di Kota Pariaman berhasil melewati tahap seleksi administrasi gelombang I Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Dari jumlah tersebut, 624 merupakan tenaga teknis dan 43 lainnya adalah guru.


Informasi ini berdasarkan surat Nomor 800/898/BKPSDM-2024 yang merinci hasil seleksi administrasi untuk pengadaan PPPK di lingkungan Pemerintah Kota Pariaman tahun 2024.


“Sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, hasil seleksi administrasi gelombang I diumumkan pada tanggal 30 Oktober 2024, di mana 667 pegawai PPPK di Kota Pariaman dinyatakan lolos oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN),” kata Penjabat Wali Kota Pariaman, Roberia, pada Kamis (31/10/2024).


Roberia juga menyampaikan rasa syukur atas kelulusan ini. Menurutnya, keberhasilan ini menjadi langkah awal yang signifikan bagi tenaga honorer untuk menjadi bagian dari Aparatur Sipil Negara (ASN).


“Bagi Bapak dan Ibu yang belum terbiasa menggunakan komputer, kami menyarankan untuk mendaftar kepada Sekretaris Pribadi (Sespri) agar dapat mengikuti kursus komputer secara gratis sebagai persiapan untuk ujian menggunakan komputer nanti,” tutupnya.(des*)