Anggota DPRD Solok Selatan Mengutuk Aksi Pencurian Tabung Oksigen Milik RSUD Solok Selatan Polisi Usut Tuntas -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Anggota DPRD Solok Selatan Mengutuk Aksi Pencurian Tabung Oksigen Milik RSUD Solok Selatan Polisi Usut Tuntas

Senin, 02 September 2024

 

Sejumlah anggota DPRD Solsel,engutuk aksi pencurian tabung oksigen di RSUD Solsel. (Abg


Solsel,fajarsumbar.com - Setelah heboh dan terkuak aksi pencurian puluhan tabung oksigen di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Solok Selatan, banyak informasi tentang kondisi di RSUD 

Bukan saja kali pertama ini tabung oksigen itu raib, namun sudah sejak beberapa tahun belakangan ini, bayanhkan bantuan dari tim Covid 19 setidaknya ada 30 tabung oksigen itu raib, belum lagi barang barang lainya seperti kertas, kasur dan lainya. 

Hal ini mendapat respon dari sejumlah anggota DPRD Solok Selatan, disampaikan oleh anggota DPRD Solok Selatan Ositama Erwin Ali dan Ronal Syah Johan  kepada Awak. Media usai Sidang Paripurna DPRD, Senin (2/9/2024). 

Ositama merupakan warga setempat, sangat mengutuk aksi aksi pencurian yang sering terjadi di lingkungan rumah sakit. 

"ini sangat berbahaya, tabung oksigen dicuri, jika terjadi gawat darurat pasien dengan apa petugas rumah sakit untuk menyelamatkan nyawa pasien," katanya kesal. 

Ronal Syah Johan berharap kedepannya pihak RSUD Solok Selatan harus waspada dan lebih berhati hati dengan kondisi, jangan sampai terjadi lagi aksi aksi pencurian apapun di rumah sakit yang kita banggakan ini. 

Setelah lengkap alat kelengkapan sidang di DPRD ini, kami akan lakukan sidak ke rumah sakit itu, Manajemen RSUD itu perlu di perhatikan dan evaluasi. 

Erwin Ali menambahkan, ini tidak bisa dibiarkan dan harus diusut tu tas, karena ini merupakan barang berharga dalam petugas menyelamatkan nyawa manusia. 

Sementara itu ditempat yang sama Direktur RSUD Solok Selatan dr Hary Hardianto didampingi Sekrestaris Lusi Masrial mengatakan, pihaknya tidak mau damai alan diusut tuntas ke pihak kepolisian sesuai perintah pimpinan. (Abg).