Samsung Galaxy S24 FE Siap Diluncurkan, Versi Murah dari S24 Series -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Samsung Galaxy S24 FE Siap Diluncurkan, Versi Murah dari S24 Series

Selasa, 20 Agustus 2024
Samsung Galaxy S24 FE.



Jakarta – Samsung dilaporkan sedang mempersiapkan peluncuran ponsel terbaru mereka, Samsung Galaxy S24 Fan Edition (FE). Ponsel ini akan menjadi versi lebih terjangkau dari seri Samsung S24.


Kehadiran Samsung Galaxy S24 FE terdeteksi di situs sertifikasi ponsel India, Bureau of Indian Standards (BIS). Sertifikasi ini merupakan langkah yang harus dilakukan perusahaan untuk menjual smartphone di India. Di halaman sertifikasi yang ditemukan oleh situs teknologi 91mobiles, Samsung S24 FE muncul dengan nomor model SM-S721B/DS.


Ponsel ini kabarnya diproduksi oleh Samsung Electronics Vietnam Thai Nguyen Co. LTD, dengan tanggal pencatatan di situs sertifikasi pada 16 Agustus 2024. Nomor model ini juga muncul di halaman dukungan Samsung di Prancis. Penelusuran menunjukkan bahwa nomor ini merujuk pada Samsung Galaxy S24 FE.


Kode "/DS" pada nomor model menunjukkan bahwa ponsel ini mendukung fitur Dual-SIM. Meskipun sertifikasi BIS tidak mengungkapkan desain atau spesifikasi, informasi ini memperkuat dugaan bahwa Samsung S24 FE akan diluncurkan di India, dan kemungkinan juga di negara lain seperti Indonesia.


Rumor menyebutkan bahwa Samsung S24 FE akan diluncurkan secara global pada Oktober 2024. Sebagai perbandingan, Samsung S23 FE pertama kali diluncurkan pada 4 Oktober 2023 dan langsung tersedia di Indonesia pada 10 Oktober 2023, sehingga peluncuran S24 FE mungkin mengikuti jeda waktu yang serupa.


Belakangan ini, outlet Android Headlines membagikan 14 gambar yang diklaim sebagai tampilan Samsung S24 FE. Gambar-gambar tersebut terlihat seperti materi promosi resmi dari Samsung, meskipun sumbernya tidak disebutkan.


Samsung S24 FE terlihat mirip dengan Samsung Galaxy S23 FE, namun bingkainya kini tampak lebih datar dibandingkan model sebelumnya. Ponsel ini kemungkinan akan memiliki desain yang serupa dengan pendahulunya, dengan tiga kamera belakang dan layar ber-punch hole. Dikatakan bahwa Samsung S24 FE akan menggunakan chipset Exynos 2400e, sedangkan S23 FE menggunakan Exynos 2200 di Indonesia.


Samsung Galaxy S24 FE dikabarkan memiliki rangka aluminium dan layar 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, kecerahan puncak 1.900 nits, serta perlindungan kaca Gorilla Glass Victus Plus. Ponsel ini kemungkinan akan dilengkapi dengan tiga kamera belakang: kamera utama 50 MP, kamera ultra wide 12 MP, dan kamera telefoto 8 MP (zoom optis 3x). Kamera depannya diperkirakan memiliki resolusi 10 MP, menurut KompasTekno yang mengutip dari Android Headlines pada Selasa (20/8/2024).


Spesifikasi lainnya termasuk baterai 4.565 mAh, yang diklaim dapat bertahan hingga 78 jam untuk pemutaran musik dan hingga 29 jam untuk pemutaran video. Samsung Galaxy S24 FE diharapkan akan menjalankan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka OneUI 6.1.1 dan fitur Galaxy AI seperti AI Generative Edit, Circle to Search, Sketch to Image, dan Live Translate.


Samsung Galaxy S24 FE kabarnya akan tersedia dalam beberapa warna, termasuk grafit, biru, perak/putih, hijau, dan kuning, serta dua warna eksklusif yang hanya dapat dibeli di situs web Samsung. (des)