![]() |
Toni Kroos kecewa Jerman disingkirkan Spanyol di Perempatfinal Euro 2024 |
Fajarsumbar.id - Toni Kroos menyatakan kekecewaannya setelah Timnas Jerman tersingkir dari Euro 2024 oleh Spanyol di perempatfinal. Pertandingan tersebut berakhir dengan kekalahan 1-2 untuk Der Panzer di Stuttgart Arena, Jerman, pada Jumat (5/7/2024) malam WIB.
Harapan Timnas Jerman untuk mengakhiri puasa gelar Euro sejak 1996 lenyap setelah gol-gol dari Dani Olmo (menit 51') dan Mikel Merino (menit 119') membuat publik Stuttgart terdiam. Gol balasan dari Florian Wirtz (menit 89') tidak cukup untuk membalikkan keadaan.
Setelah pertandingan, Kroos, yang akan pensiun setelah turnamen ini, mengungkapkan rasa hancurnya. Ia mengakui bahwa harapannya untuk menjadi juara Euro sirna setelah mengalami kekalahan dari La Furia Roja, julukan Timnas Spanyol.
"Saat ini, lolos lebih penting dari segalanya karena kami memiliki tujuan besar bersama. Mimpi kami telah hancur," kata Kroos seperti yang dilansir dari Marca, Sabtu (6/7/2024).
"Walaupun dalam beberapa hari ke depan kami akan menyadari bahwa kami telah tampil dengan baik dalam turnamen ini, kekalahan ini sangat pahit bagi kami," lanjutnya.
"Kami telah memberikan segalanya untuk tidak kalah. Nyaris saja kami menang, itulah yang membuat kekalahan ini begitu pahit. Namun, kami dapat bangga karena kami telah mengembalikan harapan kepada sepak bola Jerman. Kami merasa sangat kecewa karena kami ingin melangkah lebih jauh," tambah Kroos.
Bagi Kroos, ini adalah akhir dari perjalanannya yang tak bisa diulang. Dia harus menerima kenyataan pahit bahwa ia gagal mengakhiri karier internasionalnya tanpa gelar Euro setelah 114 penampilan bersama Timnas Jerman.(BY)